Assalamu'alaikum Wr.Wb..Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Agama Dumai Kelas IB | Media Informasi dan Transparansi Peradilan

 
 
 
http://sidasi.pa-dumai.go.id
http://sidasi.pa-dumai.go.id

 

Isak Tangis Bahagia Hiasi Ramadhan Yang Penuh Berkah Di PA Dumai | (21/04)

Ditulis oleh super admin on .

Ditulis oleh super admin on . Dilihat: 377

Isak Tangis Bahagia Hiasi Ramadhan Yang Penuh Berkah Di PA Dumai | (21/04)

Dumai | www.pa-dumai.go.id

Pada hari Rabu tanggal 21 April 2021 kembali Hakim Mediator Pengadilan Agama Dumai berhasil mendamaikan para pihak yang berperkara. Untuk keberhasilan mediasi kali ini dilaksanakan oleh Dra. Hj. Rukiah Sari, S. H., Hakim Mediator yang merupakan Ketua Pengadilan Agama Dumai. Keberhasilan mediasi perkara dengan nomor register 194/Pdt.G/2021/PA.Dum ini merupakan keberhasilan Seluruh Hakim Mediator PA Dumai yang ke-13 selama periode tahun 2021.

Keberhasilan mediasi ini menjadi suatu kepuasan dan kebanggaan tersendiri bagi Pengadilan Agama Dumai, karena merupakan suatu prestasi kinerja yang gemilang oleh Hakim Mediator tersebut. Dimana dalam tahapan mediasi ini mediator dituntut semaksimal mungkin mengusahakan perdamaian dalam penyelesaian masalah yang dihadapi oleh para pihak yang berperkara, mediator diharapkan bisa mengakhiri sengketa di antara para pihak tersebut dengan melakukan pendekatan dan bicara dari hati ke hati, sehingga yang semula tangis kesedihan dan amarah menjadi senyum kebahagiaan para pihak tersebut.

Semoga dengan keberhasilan-keberhasilan mediasi di tahun 2021 ini, diharapkan bisa menjadi motivasi dan menambah semangat para Hakim Mediator di sela padatnya pekerjaan, namun tetap mengupayakan pelaksanaan mediasi secara maksimal.

Sesuai dengan PERMA Nomor 1 Tahun 2016 bahwa Mediasi merupakan cara penyelesaian sengketa secara damai yang tepat, efektif, dan dapat membuka akses yang lebih luas kepada Para Pihak untuk memperoleh penyelesaian yang memuaskan serta berkeadilan.

***(Tim Redaksi PA Dumai)***

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Dumai

Jl. Putri Tujuh, Kel. Teluk Binjai, Kec. Dumai Timur, Kota Dumai, Riau - 28812

Telp: (0765) 31928
Fax: (0765) 31928

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Pengadilan Agama Dumai @2021
}); })(jQuery);