Cegah Wabah Corona, PA Dumai Gelar Semprot Disinfektan Mandiri & Bekerjasama Dengan Dinas Kesehatan PEMKO Dumai | (30/3)

Ditulis oleh super admin on .

Ditulis oleh super admin on . Dilihat: 423

Cegah Wabah Corona, PA Dumai Gelar Semprot Disinfektan Mandiri & Bekerjasama
Dengan Dinas Kesehatan PEMKO Dumai | (30/3)

Dumai || pa-dumai.go.id.

Untuk mencegah wabah pandemi Covid-19 Pengadilan Agama Dumai melakukan penyemprotan disinfektan secara mandiri dan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Dumai, Senin (30/3/2020). Tidak hanya penyemprotan, Dinas Kesehatan Pemko Dumai juga memberikan edukasi tentang wabah virus corona kepada Pegawai. Ketua PA Dumai menyampaikan, kegiatan ini terselenggara karena ada sinergitas yang bagus dengan pemerintah kota Dumai dan seluruh pegawai PA Dumai. Kegiatan ini sebagai wujud pencegahan terhadap wabah virus ini namun harus didukung dengan kesadaran dari kita terus berperilaku hidup sehat dan bersih, mencuci tangan menggunakan sebun setiap sebelum maupun setelah aktivitas ”ujarnya”.

Kegiatan ini berlangsung lebih kurang 1 jam tiap-tiap ruangan di PA Dumai disemprot oleh petugasnya. Semoga dengan adanya antisipasi ini warga PA Dumai dalam kondisi sehat dan terhindar dari wabah penyakit Covid-19 yang saat ini khusus diwilayah riau sudah mulai banyak yang positif dengan virus tersebut. Agar terhindar dari virus tersebut selain kita harus berada dirumah jangan kemana-mana, sekarang untuk mempermudah kita dalam melaksanakan pekerjaan kantor pemerintah sudah menerapkan konsep WFH (Work From House) jadi pegawai sudah bisa bekerja dari rumah saja via online. (ardy_Tim Redaksi PA Dumai)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Dumai

Jl. Putri Tujuh, Kel. Teluk Binjai, Kec. Dumai Timur, Kota Dumai, Riau - 28812

Telp: (0765) 31928
Fax: (0765) 31928

Email : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Pengadilan Agama Dumai @2021
}); })(jQuery);